Ditulis Oleh : Akh. Baktiyar Zamzami
Humas, Probolinggo – Peserta didik SD Negeri Sukabumi 2 Kota Probolinggo, Ellan Digdaya (Kelas V A) berhasil meraih Juara 1 Sains dan Juara 3 Bahasa Inggris serta Alunan Qinanty (Kelas IV B) berhasil meraih Juara 1 Kategori Bahasa Inggris tingkat Kota Probolinggo yang diselenggarakan oleh Wizzmie Probolinggo dalam ajang Olimpiade 5 Pintar dan Cerdas 2024. Ellan dan Qinan mengatakan bahwa ia mendapatkan informasi terkait kompetisi tersebut melalui sosial media.
Kompetisi tersebut dilaksanakan pada Minggu, 22 September 2024 mulai pukul 08.00 WIB – Selesai bertempat di Wizzmie Probolinggo. Ellan dan Qinan mengaku bahwa ia mengikuti perlombaan tersebut karena rasa penasarannya. Adapun persiapan yang Ellan dan Qinan lakukan seperti mengikuti Intensif Ekstrakurikuler Sains, Bahasa Inggris dan juga mengikuti beberapa olimpiade sebelumnya. Selama mempersiapkan perlombaan, Ellan dan Qinan mengalami beberapa kendala, yakni tugas sekolah dengan deadline yang dekat dan kesulitan menjawab beberapa soal. Namun, kerja keras yang Ellan dan Qinan lakukan tetap membuahkan hasil yang memuaskan, yaitu dengan meraih Juara 1 Sains kategori Kelas 5, Juara 3 Bahasa Inggris kategori Kelas 5, dan Juara 1 Bahasa Inggris kategori Kelas 4.
Ada pula kesan yang disampaikan oleh Ellan dan Qinan usai memenangkan kejuaraan tersebut, “Sangat senang karena di olimpiade bisa merasakan persaingan yang ketat” Ia juga berpesan agar teman-teman SDN Sukabumi 2 Kota Probolinggo bisa mencoba untuk ikut olimpiade agar dapat mengembangkan bakat-bakat yang dimiliki. (abz)
#olimpiade5pintardancerdas2024 #wizzmieprobolinggo #sainsbahasainggris #sekolahpenggerak #sekolahramahanak #sekolahadiwiyatamandiri #sekolahjuara #jujurunggulagamisrajinamanah
SDN Sukabumi 2 Probolinggo. Powered by UtakAtikOtak.com dalam program "1 juta website untuk sekolah" All right reserved